Lagu Mariam Tomong, Disertai Lirik dan Karaoke
Kali ini DapurImajinasi menyajikan postingan tentang lagu Mariam Tomong, disertai lirik dan karaoke. Tidak dimungkiri Indonesia adalah bangsa yang besar dan luas wilayahnya. Di dalamnya terdapat beragam suku dan budaya. Khasanah budaya Indonesia menyimpan potensi lokal yang luar biasa, salah satunya adalah lagu daerah. Salah satu lagu daerah adalah Mariam Tomong.
Asal Lagu Mariam Tomong
Lagu Mariam Tomong adalah lagu daerah yang berasal dari Tapanuli, Sumatra Utara. Lagu Mariam Tomong menjadi salah satu lagu daerah yang dapat dipelajari di Buku Siswa Tema 3 kelas 6. Buku Siswa Tema 3 Kelas 6 memiliki tema Tokoh dan Penemuan. Semantara itu, untuk lagu Mariam Tomong dimasukkan dalam muatan pelajaran SBdP.
Lirik dan Arti Lagu Mariam Tomong
Arti lirk lagu Mariam Tomong adalah mengenai perjuangan putra dan putri batak dalam mengusir penjajah dengan menggunakan senjata berupa meriam bambu. Mereka menganggap Meriam bambu sama seperti senapan mesin. Lagu daerah Mariam Tomong termasuk lagu daerah yang mudah dipelajari. Liriknya mudah dihafal. Walaupun dari daerah lain, liriknya tidak susah untuk dinyanyikan. Berikut lirik lagu Mariam Tomong.
Mariam Tomong
Salendang ma di ginjang kain panjang ma ditoruArti Lirik Mariam Tomong
Salendang ma di ginjang kain panjang ma ditoru. Lirik tersebut memiliki arti selendangnya di atas, kain panjangnya di bawah.Pangeol ni gonting ma songon dengke ma mangol. Lirik tersebut memiliki arti gaya itu pinggangnya bagai ikan yang hidup.
O mariam tomong dainang berarti O meriam bambu, ibunda.
Sinapang masin berarti senapan mesin.
O mariam tomong dainang berarti O meriam bambu, ibunda
Sinapang masin berarti senapan mesin.
Video Lirik Lagu Mariam Tomong
Karena materi tentang lagu Mariam Tomong terdapat di buku tematik kelas 6, tepatnya di tema 3 sebagai muatan pelajaran Seni Budaya dan Prakarya (SBdP), banyak guru dan siswa yang mencari contoh lagu tersebut. Untuk itu, di sini saya akan memberi contoh video lagu Mariam Tomong. Video lagu Mariam Tomong berikut sudah ada musik, vokal, dan disertai lirik. Oleh karena itu, bisa menjadi media pembelajaran yang menarik dan mudah dipahami siswa. Lagu Mariam Tomong menggunakan nada dasar C= do. Lagu ini menggunakan tempo Con Brio. Hal ini artinya lagu Mariam Tomong harus dinyanyikan dengan semangat dan berapi-api.
Video Lagu Mariam Tomong Versi Karaoke
Di postingan ini, juga saya sajikan video lagu Mariam Tomong yang versi karaoke. Banyak guru yang menugasi siswanya untuk menghafalkan lagu Mariam Tomong. Nah, lagu Mariam Tomong versi karaoke ini tentunya bisa dijadikan media pembelajaran. Video ini bisa menjadi sarana siswa dalam menghafalkan lagu tersebut. Mariam Tomong ini juga sudah disertai lirik sehingga mudah sekali untuk dihafalkan. Lagu daerah biasanya sulit dihafal jika yang menghafalkannya bukan dari daerah asal lagu tersebut. Namun, lagu Mariam Tomong yang berasal dari Tapanuli ini termasuk lagu daerah yang mudah dihafal. Silakan video lagu Mariam Tomong versi karaoke ini dibagikan kepada guru atau siswa sehingga bisa memberi nilai manfaat yang lebih luas.
Posting Komentar untuk " Lagu Mariam Tomong, Disertai Lirik dan Karaoke"