Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

20 Soal tentang Teks Eksplanasi Beserta Kunci Jawaban


Postingan kali ini adalah 20 soal tentang teks eksplanasi beserta kunci jawaban. Materi teks eksplanasi ada di jenjang sekolah dasar, sekolah menengah pertama, maupun sekolah menengah atas. Kumpulan soal tentang teks eksplanasi berikut diperuntukkan untuk siswa sekolah menengah pertama (SMP). 

Teks eksplanasi adalah teks yang menjelaskan proses terjadinya sesuatu. Teks eksplanasi biasa digunakan untuk menjelaskan proses pada fenomena alam, sosial, sejarah, budaya, dan lain-lain. Adanya kumpulan soal tentang eksplanasi ini dapat membantu guru dalam menyusun soal evaluasi yang berkaitan dengan materi teks eksplanasi. Begitu pula dengan siswa, mereka bisa berlatih soal-soal tentang teks eksplanasi setelah mempelajari materinya. 

20 Soal tentang Teks Eksplanasi.

1. Apa yang dimaksud teks eksplanasi?

a. Teks yang menjelaskan proses terjadinya sesuatu

b. Teks yang menceritakan suatu kejadian secara berurutan

c. Teks yang menggambarkan suatu tempat atau kondisi

d. Teks yang berisi pendapat seseorang tentang suatu masalah


2. Berikut yang termasuk ciri-ciri teks eksplanasi adalah ….

a. berisi proses terjadinya sesuatu, berisi pendapat, berisi ajakan

b. berisi proses terjadinya sesuatu, berisi ajakan, berisi cerita

c. berisi proses terjadinya sesuatu, berdasarkan fakta, disertai kesimpulan penulis

d. berisi proses terjadinya sesuatu, bersifat fiksi, berisi informasi


3. Berikut ini adalah topik yang sesuai untuk mengembangkan teks eksplanasi adalah ….

a. manfaat irigasi bagi petani

b. proses terjadinya pelangi 

c. cara menanam tanaman hidroponik

d. ajakan untuk hidup bersih dan sehat


4. Teks eksplanasi harus didukung dengan fakta-fakta ilmiah. Arti kata “fakta” adalah ….

a. informasi yang terstruktur

b. informasi yang logis

c. informasi terbaru

d. sesuai kenyataan


5. Perhatikan kerangka teks eksplanasi berikut! (1) Proses terjadinya gempa bumi. (2) Penyebab terjadinya gempa bumi. (3) Definisi gempa bumi. (4) Akibat gempa bumi. (5) Simpulan gempa bumi.

 Jika dikembangkan menjadi sebuah teks eksplanasi, urutan kerangka yang tepat adalah ….

a. (3), (1), (2), (4), (5)

b. (1), (2), (3), (4), (5)

c. (3), (4), (1), (5), (2)

d. (2), (4), (5), (1), (3)


(Baca juga: 25 Soal tentang Teks Prosedur)


6. Perhatikan teks berikut! Gempa bumi terjadi saat batuan di dalam bumi mengalami tekanan yang sangat hebat. Dua lempengan kulit bumi saling bergesekan. Lempengan yang dimaksud yaitu lempeng samudra dan lempeng benua. Ketika lempeng saling bergesek dan bertumbukan, akan menghasilkan gelombang dahsyat, yang kita rasakan sebagai gempa. 

Teks eksplanasi tersebut termasuk ke dalam jenis fenomena ….

a. sosial

b. budaya

c. alam

d. politik


7. Perhatikan teks berikut! Gempa bumi terjadi saat batuan di dalam bumi mengalami tekanan yang sangat hebat. Dua lempengan kulit bumi saling bergesekan. Lempengan yang dimaksud yaitu lempeng samudra dan lempeng benua. Ketika lempeng saling bergesek dan bertumbukan, akan menghasilkan gelombang dahsyat, yang kita rasakan sebagai gempa. 

Gagasan umum teks eksplanasi tersebut adalah ….

a. dampak terjadinya gempa bumi

b. simulasi pencegahan bahaya gempa bumi

c. proses terjadinya gempa bumi

d. bahaya gempa bumi bagi manusia


8. Berikut judul yang tepat untuk mengembangkan topik teks eksplanasi tentang fenomena budaya adalah ….

a. Terbentuknya Kubah Lava Baru Gunung Merapi

b. Alasan Pecahnya Perang Diponegoro

c. Fenomena Urbaninasi di Pulau Jawa

d. Asal Usul Tari Gambyong


9. Perhatikan teks berikut! Masuknya pengaruh India ke Indonesia diketahui sejak abad ke-4 Masehi, yaitu dengan ditemukannya tulisan (prasasti) di Kalimantan Timur. Prasasti-prasasti itu ditulis dalam bahasa Sansekerta dengan huruf Palawa. Tradisi tulis-menulis itu tentunya membutuhkan pengetahuan tinggi dan pada waktu itu kebiasaan tersebut hanya dikuasai oleh kaum Brahmana. Kaum Brahmana merupakan kasta atau golongan yang tertinggi di kalangan orang-orang Hindu. 

Gagasan umum teks eksplanasi tersebut adalah ….

a. Masuknya pengaruh India ke Indonesia

b. Prasasti-prasasti yang ada di Indonesia

c. Proses ditemukannya prasasti di Indonesia

d. Tradisi tulis-menulis di Indonesia


10. Perhatikan teks berikut! Masuknya pengaruh India ke Indonesia diketahui sejak abad ke-4 Masehi, yaitu dengan ditemukannya tulisan (prasasti) di Kalimantan Timur. Prasasti-prasasti itu ditulis dalam bahasa Sansekerta dengan huruf Palawa. Tradisi tulis-menulis itu tentunya membutuhkan pengetahuan tinggi dan pada waktu itu kebiasaan tersebut hanya dikuasai oleh kaum Brahmana. Kaum Brahmana merupakan kasta atau golongan yang tertinggi di kalangan orang-orang Hindu. 

Teks eksplanasi tersebut termasuk ke dalam jenis fenomena ….

a. agama

b. alam

c. politik

d. sejarah


(Baca juga: Soal Memperbaiki Ejaan Bahasa Indonesia)


11. Cahaya matahari merupakan sumber energi utama dalam kehidupan. Tumbuhan berklorofil memanfaatkan cahaya matahari untuk berfotosintesis. Sinar matahari yang ditangkap oleh tumbuhan itu berbeda-beda banyaknya. Hal ini tergantung pada ketinggian dari permukaan laut (dpl) dan penutupan oleh tumbuhan suatu daerah. 

Gagasan umum teks eksplanasi tersebut adalah ….

a. Matahari merupakan sumber energi utama kehidupan

b. Macam-macam sumber energi dalam kehidupan

c. Memaksimalkan sumber energi yang ada di kehidupan

d. Sumber energi kehidupan yang tidak terbatas


12. Apakah kamu tahu pelangi? Pelangi sangat indah untuk dipandang. Pelangi merupakan suatu busur spektrum besar yang terjadi karena penguraian cahaya matahari oleh butir-butir air. Pelangi termasuk gejala optik dan meteorologi berupa cahaya beraneka warna saling sejajar yang tampak di langit atau medium lainnya.

Gagasan umum teks eksplanasi tersebut adalah ….

a. keindahan pelangi

b. pengertian pelangi

c. jenis-jenis pelangi

d. penguraian cahaya matahari


13. Banyak gajah di Sumatra yang masuk ke permukiman penduduk karena habitatnya rusak. Konjungsi yang digunakan kalimat tersebut adalah ….

a. kausalitas

b. kronologis

c. syarat

d. perbandingan


14. Awan yang mengandung uap air kemudian mengalami kejenuhan dan turunlah hujan di permukaan laut. 

Konjungsi yang digunakan kalimat tersebut adalah ….

a. kausalitas

b. kronologis

c. syarat

d. perbandingan


(Baca juga: 75 Peribahasa yang Sering Muncul dalam Soal Ujian)


15. Kalimat berikut yang menggunakan konjungsi kausalitas adalah ….

a. Sinar matahari menyinari bumi sehingga air yang ada di bumi menguap.

b. Uap air berubah menjadi partikel es karena pengaruh suhu udara yang rendah.

c. Titik-titik air yang terkondenasi kemudian akan turun dalam bentuk hujan.

d. Lempeng bumi terus bergerak sehingga suatu saat akan bertabrakan.


16. Perhatikan teks berikut! 

Kerusakan hutan yang terjadi di Indonesia, terutama di Pulau Jawa, telah mengakibatkan bencana banjir dan tanah longsor. Kerusakan tersebut disebabkan oleh maraknya penebang liar yang mengakibatkan menurunnya fungsi hutan sebagai resapan air. Kerusakan hutan tersebut juga disebabkan oleh pemilik hak pengusahaan hutan (HPH) dalam melakukan reboisasi. 

Istilah dalam paragraf di atas adalah ….

a. hutan

b. fungsi

c. resapan

d. reboisasi


17. Berikut yang termasuk kata benda adalah ….

a. pohon

b. tebang

c. mencair

d. dingin


18. Istilah berikut yang digunakan dalam bidang ekonomi adalah ….

a. grasi

b. inflasi

c. abrasi

d. urbanisasi


19. Perhatikan teks berikut! 1) Gempa sering melanda Indonesia. 2) Peristiwa gempa sering menyebabkan kerusakan yang parah, seperti gempa di Aceh, Jogja, Palu, dan beberapa daerah lainnya. 3) Tidak ada orang yang bisa memprediksi kapan terjadinya gempa. 4) Gempa juga tidak bisa dicegah oleh manusia. 5) Kita hanya bisa beriikhtiar agar gempa tidak menelan banyak korban dan kerugian.

Kalimat pasif terdapat di kalimat nomor ….

a. 1

b. 2

c. 3

d. 4


20. Pelangi biasa terjadi di musim penghujan. Peristiwa ini diakibatkan oleh penguraian cahaya matahari. 

Kata yang dicetak tebal menunjukkan kaidah kebahasaan penggunaan ….

a. kalimat aktif

b. kalimat pasif

c. kata ganti

d. konjungsi kausalitas


(Baca juga: Soal Online Menentukan Makna Ungkapan dalam Kalimat)


Kunci Jawaban 20 Soal tentang Teks Ekplanasi

Soal tentang teks eksplanasi di atas dapat digunakan untuk latihan menjelang ulangan harian maupun ujian akhir semester. Nah, agar dapat digunakan untuk belajar secara mandiri, dapurImajinasi sudah menyediakan kunci jawaban untuk soal tentang teks eksplanasi di atas. Kunci jawaban soal-soal di atas dapat diakses dengan cara klik DI SINI.

Andi Dwi Handoko
Andi Dwi Handoko Pendidik di SMP Negeri 2 Jumantono. Pernah mengajar di SD Ta'mirul Islam Surakarta dan menjadi editor bahasa di sebuah surat kabar di Solo. Suka mengolah kata-kata di DapurImajinasi dan kadang juga di media massa. Pernah juga mencicipi sebagai pelatih Teater Anak dan Pimred Majalah Sekolah. Suka juga bermusik. Hubungi surel adhandoko88@gmail.com, Instagram adhandoko88, atau facebook.com/andi.d.handoko

5 komentar untuk "20 Soal tentang Teks Eksplanasi Beserta Kunci Jawaban"